Strategi Loyalty Program untuk Produk Rumah Tangga

by | Jul 27, 2022 | Blog, Loyalty Program

Apakah sektor produk rumah tangga juga membutuhkan loyalty program untuk konsumen produk rumah tangga?

Dari semua strategi marketing yang dijalankan oleh perusahaan, salah satunya adalah usaha untuk mendapatkan dan membangun kepercayaan konsumen sehingga dapat mengkonversi seorang kustomer menjadi seorang pelanggan tetap atau pelanggan setia produk yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut. Strategi untuk membangun kepercayaan konsumen ini disebut juga dengan loyalty program atau program loyalitas.

Di semua sektor, termasuk juga sektor produk rumah tangga, penting untuk mempunyai strategi marketing seperti loyalty program untuk produk rumah tangga guna menggaet konsumen baru dan mempertahankan konsumen lama.

Di era yang kental dengan sosial media ini, aspek estetik menjadi penting. Sekarang ini banyak sekali content creator yang membuat konten memasak atau konten lainnya yang berlatar belakang interior. Sehingga, produk rumah tangga pun semakin diminati sebagai properti konten atau latar pembuatan konten untuk menambah nilai estetik konten. Selain itu, di jaman sekarang juga sudah banyak generasi milenial yang menaruh minat lebih pada produk rumah tangga demi kenyaman tinggal di hunian mereka. Di sinilah loyalty program untuk produk rumah tangga berperan penting dalam bisnis produk rumah tangga milik Anda.

Loyalty program sudah terbukti menjadi salah satu strategi marketing yang sangat efektif untuk menaikkan revenue dan loyalitas konsumen. Dengan semakin ketatnya persaingan, sebuah brand harus memastikan loyalty program untuk produk rumah tangga mereka lebih baik dari kompetitor. Sebuah brand perlu berinovasi untuk menaikkan engagement kustomer, menciptakan sebuah proporsi value yang melampaui poin dan reward.

1. K Club Rewards Kirkland’s

Kirkland’s mempunyai pedoman: style yang bagus dapat datang dengan harga yang bagus pula. Kirkland’s mengupayakan untuk melayani konsumen dengan semua hal yang mereka butuhkan untuk menciptakan ruang hidup yang menginspirasi untuk menghidupi kehidupan yang menginspirasi. Program loyalitas Kirkland’s, K Club Rewards menduduki posisi sebagai loyalty program terbaik untuk produk rumah tangga di Amerika tahun 2021 oleh Majalah Newsweek.

K Club Reward berfokus pada customer engagement. Beberapa keuntungan dari K Club Rewards yaitu kesempatan untuk memenangkan $500 gift card untuk satu pemenang beruntung dengan syarat pembelian ataupun mengulas produk. Strategi ini mempunyai banyak manfaat, tidak hanya menaikkan jumlah ulasan produk, tapi juga mengikat konsumen untuk membeli lagi ketika mereka menebus gift card. Selain itu, Kirkland’s juga berusaha melakukan pendekatan personal ke konsumen dengan memberi kejutan kepada member yang berulang tahun berupa penawaran spesial seperti double point, akses eksklusif, dan bonus tahunan. Penggunaan kartu kredit juga memberi keuntungan konsumen untuk mendapat 2x poin ketika melakukan pembelian. Semua keuntungan ini menciptakan engagement yang tinggi dengan kustomer dan mengkonversi mereka menjadi konsumen loyal Kirkland’s.

2. Middleby Residential Program VIP Middleby

Middleby Residential adalah perusahaan yang terdepan dalam ultra-premium, pasar produk rumah tangga residensial. Peralatan masak komersil Middleby menjalin bisnis dengan 97 dari top 100 rantai layanan makanan di Amerika dan ranah internasional.

Middleby sudah membuat loyalty program yang sempurna dan seimbang dalam hal pengumpulan poin dan rewards. Member mendapat poin dari berbagai aktivitas seperti membuat akun dan melengkapi profilnya. Aktivitas sederhana untuk mengumpulkan poin seperti ini menaikkan jumlah konsumen untuk registrasi member. Sekalinya konsumen mendaftar member, program VIP Middleby fokus pada loyalitas sosial. Middleby menggunakan strategi media sosial untuk meningkatkan engagement. Middleby mengajak member online untuk membagikan Facebook page dan postingan brand. Member bisa upload foto untuk mendapat poin untuk mendapat reward jika sudah terkumpul. Selain itu, konsumen juga bisa mengunggah nota pembelanjaan ke akun mereka dan member akan mendapat sejumlah poin juga.

3. Inside Perks At Home

At Home adalah spesialis produk dekorasi rumah. Mereka punya passion membantu keluarga untuk membangun rumah yang terjangkau. Keberlangsungan merupakan aspek penting bagi At Home. Mereka punya strategi untuk meminimalisir penggunaan energi dan footprint karbon.

At Home memanfaatkan program reward untuk memberi eksklusifitas bagi member. At Home memberi level VIP untuk top customer. VIP member punya prioritas customer care, akses informasi produk baru yang dirilis dengan harga spesial. Member juga mendapat tips untuk mendekor ulang rumah mereka. Dengan begitu kustomer dapat mempunyai ikatan personal dan punya keterikatan dengan brand.

4. Beyond+ Bed Bath & Beyond

Bed Bath & Beyond Inc adalah toko ritel merchandise domestik di Amerika, termasuk dalam Fortune 500 dan Forbes Global 2000. Beyond+ adalah program reward berlangganan. Dengan $29 saja per tahun, member akan mendapat diskon 20% untuk semua transaksi pembelian dan juga free ongkir. Program ini menguntungkan konsumen karena mereka berinvestasi pada langganan Beyond+. Loyalitas transaksi memastikan pembelian berulang di masa depan. Member akan tetap berinvestasi dengan Beyond+ dan tidak mungkin membeli dari kompetitor. Benefit lainnya yaitu member yang memilih komunikasi lewat email akan mendapat diskon tambahan untuk sekali pembelian. Email menginformasikan produk baru, promosi, dll. Channel komunikasi tambahan ini membantu Bed Bath & Beyond menaikkan ROI marketing campaign mereka dan mengikat lebih banyak kustomer.

5. Ace Rewards Ace Hardware

Anda pasti sudah familiar dengan Ace Hardware yang punya lebih dari 5000 toko tersebar di seluruh dunia. Ace Reward adalah loyalty program dan menjadi keunikan dari loyalty app. Member layak mendapat in-app benefit yang eksklusif setelah menghubungkan akun mereka dengan aplikasi. Aplikasi menyediakan penawaran eksklusif untuk member dan aktivitasnya juga memberi poin. Member utama mendapat diskon ekstra 10% atau 3x poin loyalitas untuk transaksi pembelian. Platform tambahan seperti aplikasi tersebut menjadikan Ace Hardware berhasil menaikkan customer engagement dan punya strategi reward loyalitas yang bernilai tinggi bagi brand.

Selain loyalty program berupan poin, diskon, dan membership; bisnis ritel atau manufaktur produk rumah tangga dapat juga memberikan layanan purna jual dan sistem garansi produk. Saat ini layanan tersebut sudah bisa dilakukan melalui sistem yang terdigitalisasi menggunakan aplikasi berbasis software. Salah satu software yang sudah dikembangkan untuk membantu banyak proses di bisnis Anda adalah Sidig. Sidig hadir menjadi solusi kebutuhan bisnis Anda yang berfokus pada program loyalitas yaitu layanan purna jual dan pengelolaan garansi produk. Sidig dapat memudahkan proses ekonomi yang berjalan di principal, distributor, service center, seller, dan bahkan juga konsumen. Pelajari selengkapnya di sini.

Free Demo Sidig

Konsultasikan dan coba solusi manajemen garansi dari Sidig untuk pengalaman pelanggan yang lebih baik

Join Our Newsletter

Dapatkan Insight dan Update Terbaru Seputar Manajemen Pelanggan

 

Follow Us

Konsultasikan langsung kebutuhan Anda dengan Sales Representative kami!

 

WeCreativez WhatsApp Support
Kontak kami melalui Whatsapp
👋 Halo,ada yang bisa kami bantu?