6 Tips Manajemen Inventory untuk Mengoptimalkan Distribusi

6 Tips Manajemen Inventory untuk Mengoptimalkan Distribusi

Apa itu Manajemen Inventory?

Manajemen inventory secara teoritis didefinisikan sebagai proses pengelolaan stok barang yang dibutuhkan oleh sebuah perusahaan. Ini mencakup proses perencanaan pembelian, pemantauan ketersediaan, analisis data, dan implementasi sistem.

Hal ini bertujuan agar dapat memastikan bahwa perusahaan selalu memiliki stok yang tepat. Sehingga dapat memenuhi permintaan pelanggan tanpa mengalami overstocking atau stock out.

Inventory pada sebuah perusahaan tergolong menjadi sumber daya terpenting. Dari perusahaan atau bisnis skala kecil hingga besar, inventory menjadi hal yang harus diperhatikan.

Keuntungan Perusahaan Menggunakan Manajemen Inventory

Bukan tidak ada alasan mengapa perusahaan maupun bisnis perlu melakukan manajemen inventaris mereka. Berikut ini beberapa keuntungan yang diperoleh ketika menerapkan manajemen inventory :

1. Otomasi Prosedur Manual

Pengelolaan inventory dengan sistem atau software, dapat membantu anda terhindar dari beberapa prosedur tradisional dan manual. Prosedur manual yang cenderung membutuhkan banyak waktu dapat menurunkan efisiensi bisnis anda.

Sehingga menggunakan sistem pengelolaan inventory ini dapat menyederhanakan prosedur. Seperti membuang banyak waktu, sumber daya manusia hingga keuangan.

2. Data Stock yang Akurat dan Kepuasan Pelanggan

Prosedur yang tersistem dapat membantu meminimalisir kesalahan manajemen stock. Segala macam bentuk informasi akan dikumpulkan dalam software inventory.

Manajemen Inventory yang tersistem, menjadi solusi data lebih terorganisir dan transparan.

3. Profitable karena Peningkatan Efisiensi dan Produktivitas

Adanya pengaruh software pada manajemen inventory, jelas memberikan dampak positif bagi perusahaan maupun pelaku bisnis. 

Selain dapat menyederhanakan prosedur lama, data inventory yang tersimpan jauh lebih mudah ditemukan dan dilakukan monitoring.

Manajemen Inventory Pada Layanan Distribusi

Dalam hal pelayanan distribusi, manajemen inventory menjadi sesuatu yang harus diperhatikan. Mengapa demikian?

Karena perusahaan dapat memastikan stock cukup dalam memenuhi permintaan pelanggan. Dan tentunya tidak akan terjadi overstocking atau stock out.

Lalu bagaimana mengoptimalkan distribusi?

6 Tips Manajemen Inventory 

Ketika anda memulai melakukan pengelolaan atau manajemen inventaris, pastikan anda sudah melakukan step-step dengan benar. Berikut ini 6 tips manajemen inventory anti gagal:

1. Membuat Rencana Pembelian Secara Tepat

Tips yang pertama adalah mengandalkan ketelitian anda. Sebagai pelaku bisnis, anda diberikan kekuasaan dalam menentukan jadwal pembelian dan persediaan keluar. Pengaturan jadwal ini dilakukan sebagai mitigasi risiko kerugian.

Secara teliti, pastikan anda membeli jumlah yang tepat dan tiap item. Hal ini bertujuan untuk memenuhi permintaan pelanggan dan terhindar dari overstocking.

2. Monitoring Ketersediaan Barang

Kebanyakan pelaku usaha kurang memahami sistem persediaan, yang akhirnya memberikan dampak pada barang. Barang yang sudah terlalu lama disimpan didalam gudang dapat dengan mudah mengalami kerusakan ataupun kadaluarsa.

Sehingga anda dituntut untuk dapat memonitoring ketersediaan barang-barang yang dibutuhkan.

3. Penerapan SOP

Tidak dalam segala hal anda harus terjun secara langsung. Dalam hal pengawasan barang, perusahaan berskala besar biasanya mempercayakannya kepada manager atau supervisor gudang.

Agar proses bisnis anda berjalan dengan mulus, pastikan anda sudah memiliki SOP sebagai pedoman yang nantinya akan dikerjakan oleh karyawan.

Sosialisasikan SOP yang berlaku, sehingga karyawan dapat menguasai SOP berdasarkan divisinya seperti SOP penyimpanan, keluar masuk barang, pengadaan barang dan lain sebagainya. 

4. Analisa Data dan Anggaran Persediaan

Tips selanjutnya adalah berkaitan dengan proses analisis data. Gunakan data dari beberapa penjualan dan permintaan pelanggan sebagai acuan prediksi permintaan selanjutnya. Lalu sesuaikan juga dengan rencana pembelian anda berikutnya.

Sistem ERP

Manajemen berkaitan erat dengan sistem ERP. Selain data yang terorganisir, sistem ERP juga user friendly sehingga mudah penggunaannya.

Menggunakan sistem ERP menjadi salah satu usaha meningkatkan akurasi ketersediaan barang. Selain itu, sistem ini juga bertindak sebagai penjadwalan yang baik.

Pengiriman dengan Sistem ERP

Selain keunggulan sistem ERP tersebut diatas, ERP juga berperan sebagai problem solver dalam mengatasi proses pengiriman.

5. Aplikasi Sistem Pemantauan Inventory

Dalam hal ini, anda dapat menggunakan teknologi berbentuk aplikasi atau software manajemen inventory untuk memantau inventaris secara real time. Penggunaan aplikasi ini tentunya dapat menguntungkan anda, karena data yang real time memungkinkan tingginya akurasi. Hal inipun dapat menjadi strategi sebagai bahan pengambilan keputusan.

6. Mempertahankan Inventory yang Sehat

Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan seperti kerugian keuangan, pastikan anda sudah mengeliminasi inventory yang sudah tidak diperlukan.

7. Penyimpanan yang Tepat

Hal yang terakhir adalah penyimpanan inventory. Pastikan anda sudah menyimpan barang dengan tepat sehingga tetap dalam kondisi yang baik. 

Optimalkan Manajemen Inventory 

Sebagai pelaku bisnis, jangan sampai membuang waktu berharga dengan cara pengelolaan inventaris manual. Beralih menggunakan aplikasi manajemen inventory terbaik Sidig dapat menjadi solusi tepat bisnis anda.

Bila anda membutuhkan bantuan atau pertanyaan, jangan ragu untuk hubungi kami dan dapatkan free live demo dari Sidig.

Aplikasi Distribusi untuk E-Commerce

Aplikasi Distribusi untuk E-Commerce

Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Digital 2022 Global Overview Report, Indonesia menempati urutan kelima sebagai negara yang kerap berbelanja online. Dimana presentase pelanggan  e-commerce mencapai 36%. Hal ini menjadi salah satu dorongan meningkatnya pertumbuhan e commerce. Tak jarang, fenomena e-commerce memunculkan kasus baru yaitu manipulasi yang merugikan konsumen. 

Sebagai salah satu mitigasi manipulasi di e-commerce, aplikasi distribusi dibutuhkan dalam hal ini. Aplikasi distribusi diartikan sebagai aplikasi yang digunakan untuk mengelola  seluruh proses distribusi.

Aplikasi Distribusi E Commerce

Aplikasi distribusi e-commerce bertugas dalam mengelola proses distribusi produk yang dijual melalui toko online atau platform e-commerce. Aplikasi ini memungkinkan perusahaan untuk pengelolaan inventori, pengaturan pengiriman, dan pelacakan kiriman produk yang dibeli oleh pelanggan melalui toko online.

Fitur-fitur dan Manfaat Aplikasi Distribusi 

Dalam dunia pendistribusian e commerce, aplikasi distribusi membantu menyederhanakan seluruh alur dan aktivitas distribusi. Sehingga dapat meningkatkan tingkat efisiensi, minimalisir kehabisan stok dan memberikan akses data secara real dari distributor.

Aplikasi distribusi hadir dilengkapi beberapa fitur beserta manfaatnya. Dimana fitur dan manfaat yang mungkin tersedia dalam aplikasi distribusi e-commerce meliputi:

Integrasi dengan toko online

Aplikasi ini dapat digabungkan dengan toko online atau platform e-commerce untuk memudahkan proses distribusi produk yang dibeli oleh pelanggan.

Manajemen Inventori

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengelola inventori produk, termasuk menambah atau mengurangi stok, mengevaluasi kondisi inventori saat ini.

Sidig Aplikasi Distribusi Barang

Sidig adalah aplikasi distribusi berbasis web dengan layanan all in one bagi perusahaan atau pengguna. Sidig mengambil peran dalam mengoptimalkan manajemen rantai pasok dan layanan after sales produk. Sehingga dapat menjadi dukungan operasional bisnis dan pelaksanaan regulasi.

5 Ekosistem Sidig Dalam Kegiatan Distribusi

Sidig memiliki 5 alur ekosistem yang terintegrasi dan terhubung satu sama lain seperti:

1. Sidig Distributor Utama (Principal)

Portal yang ditujukan kepada distributor utama dalam memanajemen seluruh aktivitas dan proses terkait dengan pengelolaan distribusi produk dan layanan after sales.

2. Sidig Distributor

Portal yang ditujukan kepada distributor dalam membantu memanajemen distribusi sampai pembelian produk

3. Sidig Toko

Portal yang akan membantu dalam pelaksanaan kegiatan yang mencakup pada penjualan produk, konsumen hingga garansi produk.

4. Sidig Customer

Aplikasi Mobile yang bertugas membantu konsumen dalam melaksanakan aktivasi, klaim garansi hingga mengenali informasi produk secara self service.

5. Sidig Service dan Perawatan

Portal yang digunakan pihak service center dalam misi membantu proses ataupun alur kerja perawatan dan service barang. Sehingga meningkatkan keefektifitasan dan tercatat dalam sistem.

Apa Saja Keuntungan Menggunakan Sidig ?

Sebagai aplikasi manajemen, pencatatan dan pelaporan distribusi, Sidig hadir dengan berbagai keuntungan bagi setiap penggunanya seperti:

1. Tracking Distribusi Produk

Sidig berperan dalam mentracking atau melacak pendistribusian produk secara otomatis. Sehingga proses distribusi menjadi lebih mudah, praktis dan lengkap hanya dalam satu platform saja.

2. Manajemen Keluhan

Adanya keluhan pelanggan yang sering terjadi dan kurang dikelola dengan baik akan berpengaruh pada penilaian performa perusahaan. Sidig hadir dalam membantu memanajemen keluhan sehingga lebih terkontrol. 

Dengan Sidig, pendokumentasian dan penanganan keluhan akan jauh lebih optimal dan sesuai dengan regulasi yang berjalan.

3. Pengoptimalan Layanan After Sales

Terdapat beberapa perusahaan layanan yang kurang memperhatikan pelayanan after sales. Padahal hal ini penting peranannya dalam proses bisnis.

Sidig sebagai salah satu aplikasi distribusi e commerce hadir untuk mempermudah pengelolaan layanan after sales produk. Sehingga dapat meningkatkan kepercayaan konsumen perusahaan.

4. Pelayanan Cepat dan Efisien

Dengan platform Sidig, proses bisnis dan pengelolaan klaim garansi produk dapat lebih efisien dan singkat.

5. Manajemen Perawatan Produk

Segala macam aktivitas maintenance perusahaan akan dikelola dan di manajemen secara terstruktur. Hal ini sebagai salah satu peranan Sidig dalam mempermudah pengelolaan perawatan produk dan meningkatkan kualitas perusahaan anda.

6. Meningkatkan Pemasaran dan Pengelolaan Pemesanan Produk

Dengan platform Sidig, anda akan jauh lebih mudah menjangkau konsumen. Sehingga memungkinkan dalam menjaring konsumen yang lebih banyak. Tidak hanya itu, manajemen pemesanan dengan e-commerce akan jauh lebih mudah dan efisien.

Optimasi Performa Bisnis Dengan Aplikasi Distribusi

Sekarang anda sudah mengetahui manfaat menggunakan aplikasi distribusi untuk e-commerce maupun bisnis yang sedang anda jalankan. Selanjutnya, anda hanya perlu mendaftar ke aplikasi distribusi yang tepat untuk memaksimalkan kegiatan distribusi anda.

Bila anda butuh bantuan maupun pertanyaan lainnya, jangan ragu untuk konsultasikan kebutuhan bisnis anda bersama kami.

Sidig: Software Distribusi yang Terintegrasi dengan Sistem Garansi

Sidig: Software Distribusi yang Terintegrasi dengan Sistem Garansi

Aktivitas pendistribusian barang menjadi hal yang perlu diperhatikan bagi distributor. Hal ini menjadi sebuah tanggung jawab besar. Karena mereka harus memastikan barang yang sampai ditangan konsumen dalam keadaan yang baik tanpa cacat. Tapi apakah selalu demikian?

Permasalahan Pendistribusian Barang

Nyatanya, tidak jarang permasalahan timbul yang akhirnya merugikan salah satu pihak baik konsumen maupun pihak distributor. Berikut beberapa permasalahan yang sering timbul dalam aktivitas distribusi barang yang belum menggunakan software distribusi: 

Pendataan Barang Yang Tidak Real-Time

Hal ini sering terjadi ketika pendataan barang masih dilakukan secara tradisional atau manual. Pada akhirnya kehabisan stok atau penumpukan stok sulit dihindari karena data yang belum terupdate dengan sempurna.

Banyaknya barang yang berada di gudang yang belum masuk kedalam sistem juga menjadi tantangan tersendiri. Hal ini berkaitan dengan pencarian barang tertentu yang membutuhkan waktu dan tenaga dalam melakukannya.

Pelayanan Konsumen

Bagi perusahaan skala kecil, mungkin belum mengalami penumpukan data konsumen. Lalu bagaimana dengan perusahaan skala besar atau perusahaan skala kecil namun sudah memiliki banyak konsumen?

Kejadian ini memungkinkan sulitnya mengelola barang dalam memenuhi permintaan konsumen. Tentu saja hal ini dapat dihindari bila perusahaan sudah menggunakan software distribusi yang memiliki sistem otomatis.

Kesalahan Penagihan dan Manipulasi Biaya

Pelaporan biaya yang belum menggunakan software distribusi rentan akan kesalahan dan manipulasi. Pendataan biaya dianggap kurang akurat dan transparan karena memungkinkan terjadinya kecurangan. Sehingga hal ini menjadi salah satu faktor penyebab kerugian.

Transportasi Distribusi

Pernah mengalami kesulitan dalam mengukur efisiensi transportasi distribusi? Hal ini terjadi karena terdapat perkiraan-perkiraan yang masih dirasa kurang pas. Sehingga hasilnya tidak real dan memicu kesalahan baru. Tentu hal ini tidak akan ditemui jika anda sudah menggunakan software distribusi yang pas.

Barang Cacat Tanpa Jaminan atau Garansi

Beberapa distributor mungkin sudah mulai aware dan peduli akan keamanan barang. Namun bagaimana dengan yang belum? Belum lagi tidak semua distributor sudah menggunakan garansi untuk tiap barang yang akan didistribusikan. Tentu saja konsumen akan menjadi pihak yang sangat dirugikan. 

Software Distribusi Indonesia Yang Menunjang Aktivitas Distribusi

Menanggapi kebutuhan para pelaku usaha khususnya distributor, software distribusi indonesia semakin menjamur dan siap mengupgrade bisnis terlebih dalam hal pendistribusian barang. 

Software distribusi disebut dengan perangkat lunak yang memanajemen seluruh kegiatan penjualan sebuah perusahaan. Dimana seluruh kegiatan penjualan mencakup manajemen pesanan, pemantauan harga yang berlaku, pengiriman barang sampai dengan penagihan.

Lalu mengapa pelaku usaha harus menggunakan software distribusi?

Keuntungan Menggunakan Software Distribusi

Aktivitas Distribusi yang menggunakan perangkat lunak, akan jauh lebih mudah dalam pemantauannya dibanding manual. Adapun beberapa keuntungan menggunakan software distribusi sebagai berikut:

  • Manajemen barang lebih terorganisir
  • Analisis data barang secara real-time
  • Mitigasi human error
  • Efisiensi waktu dan tenaga
  • Adanya beberapa software distribusi yang terintegrasi garansi

Dengan beberapa keuntungan diatas, tentunya menjadi sebuah kabar gembira bagi pihak distributor maupun konsumen. Dari segi konsumen, mereka akan lebih percaya karena terdapat jaminan atas keamanan barang mereka. Sedangkan dari distributor, aktivitas distribusi akan jauh lebih efisien dan produktif sehingga mendorong tercapainya goals salah satunya adalah customer trust dan loyalty.

Sidig: Software Distribusi Terbaik Yang Terintegrasi Garansi

Salah satu software distribusi bergaransi yang patut anda gunakan adalah Sidig. Dilengkapi dengan fitur yang all in one, Sidig siap untuk meningkatkan produktivitas perusahaan dan kenyamanan konsumen lewat benefit-benefit yang diberikan.

Kontrol dari awal hingga akhir serta sistem yang saling terhubung menjadi sebuah jalan menyederhanakan seluruh jalur kerja distribusi. Sehingga kegiatan distribusi berjalan secara cepat namun tetap terawasi.

Alur Kerja Sidig

Sitem kerja atau alur kerja Sidig terbagi menjadi 5 tahapan sebagai berikut:

1. Tahap Registrasi

Distributor Utama akan meregistrasi barang dan penjadwalan perawatan.

2. Pendaftaran Garansi atau Penjualan

Pihak toko akan menerima barang dari distributor utama yang nantinya akan dilakukan pendaftaran garansi barang.

3. Klaim dan Permohonan Perawatan

Customer dapat melakukan klaim garansi ataupun permintaan permohonan perawatan.

4. Perbaikan dan Perawatan Sesuai Request

Selanjutnya, pihak pusat servis akan menanggapi permohonan konsumen. Hal ini mencakup kegiatan perbaikan dan perawatan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi yang ada.

5. Report Instan

Di Tahap terakhir ini, distributor utama akan mendapat laporan dari seluruh aktivitas pada platform secara instan dan cepat.

Benefit Menggunakan Sidig

Setelah memahami alur kerja Sidig, berikut beberapa benefit yang anda dapatkan:

1. Lebih Mudah Melacak Barang

Pelacakan secara otomatis dapat memudahkan kegiatan distribusi anda. Didukung oleh fitur software distribusi yang lengkap sehingga lebih praktis dan cepat.

2. Lebih Sigap Memanajemen Keluhan Konsumen

Aktivitas dan keluhan konsumen yang terekam otomatis dalam sistem, dapat membantu anda dalam mendokumentasikan dan menangani keluhan secara gesit. Hal ini sebagai salah satu usaha mencapai kepuasan konsumen.

3. Lebih Memaksimalkan Pelayanan After Sales

Sistem yang terintegrasi, dapat mempermudah anda dalam hal pengelolaan layanan after sales produk. Pelayanan after sales yang termanage dengan baik maka akan berimbas pada naiknya kepercayaan konsumen.

4. Lebih Efisien dan Cepat

Anda dapat dengan mudah mengelola klaim garansi barang yang karena segala halnya sudah tersistem dengan baik dan terorganisir.

5. Lebih Mudah Mengelola Perawatan Barang

Beberapa aktivitas perbaikan atau maintenance barang jauh lebih mudah sehingga dapat meningkatkan kualitas barang dan pelayanan anda.

6. Lebih Mudah Memanajemen Pemesanan

Dengan menggunakan software distribusi yang terintegrasi, memungkinkan anda untuk menjangkau konsumen lebih banyak dan menyederhanakan pengelolaan melalui e-commerce Sidig.

Tingkatkan Kepercayaan Pelanggan Anda

Setelah mengetahui beberapa hal diatas, apakah anda akan tetap melakukan kegiatan distribusi secara manual? Atau mulai mengupgrade pelayanan anda dengan software distribusi bergaransi?

Kenali kami lebih dalam dengan free demo yang kami sediakan!

Aplikasi Distributor Terlengkap untuk Principal

Aplikasi Distributor Terlengkap untuk Principal

Dalam hal pendistribusian barang, distributor sebagai pemeran utama memegang peranan penting dalam hal ini. Karena tak sedikit masalah-masalah yang terjadi saat proses pendistribusian barang. Kira-kira masalah apa saja yang sering timbul saat proses distribusi?

Permasalahan Yang Kerap Terjadi Saat Proses Distribusi

Dunia pendistribusian barang erat kaitannya dengan sistem keamanannya. Pihak distributor perlu mengontrol secara ekstra karena bertanggung jawab penuh terhadap produk atau barang yang dikirimkan. Namun nyatanya masih banyak masalah atau hambatan yang ditemui seperti berikut:

1. Product Tracking

Human Error adalah hal yang kemungkinan dapat terjadi secara alamiah di sebuah perusahaan. Sering kali beberapa barang yang akan dikirim tercampur dan kurang terorganisir. Ini menjadi alasan pentingnya product tracking agar perusahaan dapat mengetahui stok produk yang tersedia. 

2. Customer Service

Sebelum distribusi barang, perusahaan akan menghimpun informasi terkait preferensi konsumen terhadap produk, riwayat transaksi dan follow up. Demi menjaga performa perusahaan, pelacakan review, komplain konsumen hingga pengembalian produk.

Banyaknya informasi data konsumen, mengharuskan perusahaan untuk bersiap menganalisa informasi. Hal ini dimaksudkan agar perusahaan dapat dengan mudah mengelola barang dan sesuai dengan permintaan konsumen.

3. E-commerce Yang Semakin Melonjak

Walaupun kedengarannya baik, lonjakan e-commerce yang terjadi pada B2B dan B2C harus mendapatkan perhatian dari perusahaan. Diperlukan kesiapan dalam mengevaluasi strategi bisnis dan pertimbangan dalam menyertakan e-commerce ke channel mereka.

4. Data Stok Tidak Update

Permasalahan yang kerap terjadi pada data stok adalah pendataan belum terupdate sehingga memiliki tingkat akurasi yang rendah. Maka, sudah menjadi tanggung jawab perusahaan untuk memperbaharui informasi data stok.

Kejadian di atas sulit dihindari pada pendataan yang masih manual dan belum menggunakan aplikasi distributor barang. Sehingga perusahaan perlu mengambil tindakan agar terhindar dari kerugian yang lebih besar.

5. Informasi Tidak Real-Time

Dalam hal ini, informasi yang lengkap mengenai waktu pendistribusian, ketersediaan barang, jumlah barang dan informasi lain sangat penting untuk diinformasikan real-time ke divisi terkait.

6. Tuntutan akan Kondisi yang Lebih Baik

Ritel dan bisnis skala besar biasanya membebankan penalti pada distributor. Keterlambatan pengiriman atau saat produk tidak tersedia menjadi alasan utamanya. 

Tak hanya itu, pengenaan denda juga dilakukan ketika perusahaan tidak akurat memberikan informasi.

7. Transportasi Distribusi

Permasalah umum yang sering terjadi adalah alat transportasi distribusi. Pasalnya tidak mudah bagi perusahaan mengukur tingkat efisiensi transportasi. Tentu saja bila dilakukan dengan proses manual tidak akan efektif.

8. Kurangnya Jaminan Keamanan Barang

Semua konsumen nampaknya menginginkan barang yang diterima dalam kondisi yang baik dan tidak ada kerusakan. Namun, realitanya belum banyak perusahaan distributor yang berani memberikan jaminan atas kerusakan barang, salah satunya adalah pemberian garansi.

Barang yang telah dikirimkan dan memiliki kondisi yang kurang baik, tentunya akan mempengaruhi penilaian dan kepercayaan konsumen.

Solusi Dalam Satu Aplikasi Distribusi

Adanya masalah yang muncul, menjadi hambatan tersendiri bagi perusahaan terkhusus principal. Sehingga, aplikasi distributor memang diperlukan pada setiap kegiatan distribusi.

Aplikasi distributor ini merupakan salah satu bentuk pemanfaatan teknologi dalam mensupport kelancaran proses distribusi.

Sidig Aplikasi Distributor Indonesia

Salah satu aplikasi distributor Indonesia yang menawarkan pelayanan distribusi terlengkap adalah Sidig. Hadir sebagai aplikasi all-in-one, Sidig menjadi solusi dalam hal pendistribusian dan pelayanan aftersales secara optimal. 

Dengan aplikasi Sidig, tentu akan mempermudah anda sebagai principal untuk monitoring dan melacak data distribusi melalui menu yang ada.

Siapa Saja Yang Bisa Menggunakan Sidig ?

Dalam menanggapi kebutuhan pelanggan, Sidig hadir untuk memfasilitasi seluruh ekosistem distribusi dengan berbagai fitur. Lalu apa saja ekosistem Sidig? Fitur apa saja yang didapat?

1. Aplikasi Untuk Principal (Produsen)

Fitur yang Anda dapatkan : Product Tracking, Generate QR Code, Repair Tracking, Penjadwalan Maintenance, Penggaransian Produk, Kemenkes Report

2. Aplikasi Untuk Distributor

Fitur yang Anda dapatkan : Product Tracking, Delivery Tracking, Product List, Sales List, Online Purchasing, Purchasing Reports

3. Aplikasi Untuk Toko

Fitur yang Anda dapatkan : Customer Data, Product Tracking, Product List, Sales List dan Warranty Activation

4. Aplikasi Untuk Customer

Fitur yang Anda dapatkan : Warranty Activation, Digital Warranty Card, Product Information, Maintenance Scheduler dan Remote Warranty Claim

5. Aplikasi Untuk Service dan Perawatan

Fitur yang Anda dapatkan : Remote Claim, Repair Status, Repair Report dan Warranty Validation

Mengapa Sidig?

Dengan fitur-fitur yang didapat, tentunya anda dapat meng-upgrade bisnis anda dalam hal distribusi dan mendapatkan keuntungan berikut :

Simple Product Tracking 

Anda dapat dengan mudah melacak dan mendapatkan data berisi informasi mengenai penjualan barang, seperti kemana barang dijual sampai didistribusikan.

Mempermudah tracking data garansi

Tidak membutuhkan waktu lama bagi anda yang ingin melacak data aktivasi data garansi. Seperti halnya riwayat klaim garansi dan kerusakan barang.

Cepat dan Efisien

Dengan menggunakan aplikasi distributor Sidig, tentunya akan menyederhanakan proses bisnis dan pengelolaan klaim garansi menjadi lebih efisien.

Laporan Komprehensif dan real-time

Karena data yang terorganisir dan real-time, dapat menjadi pertimbangan saat mengambil keputusan.

Menaikan Performa Penjualan

Tidak hanya tracking barang, Sidig juga membantu anda dalam menganalisa trend pembelian dan demografi. Hal ini tentu dapat menjadi acuan dalam penerapan strategi penjualan selanjutnya

Menaikan Pelayanan Konsumen

Pelayanan konsumen yang baik dan efektif tentunya dapat mendorong konsumen untuk membeli kembali barang yang anda jual. Tentunya hal ini dapat menjadi good news, karena dapat menghemat marketing cost.

Saatnya Beralih ke Aplikasi Distributor Modern

Setiap pengguna memiliki kebutuhan berbeda dalam pendistribusian. Satu hal yang begitu penting adalah bagaimana distributor dapat memberikan pelayanan dengan jaminan keamanan barang dan garansi. Kenali dan konsultasikan kebutuhan bisnis anda kepada Sidig sekarang juga! Kontak kami!

WeCreativez WhatsApp Support
Kontak kami melalui Whatsapp
👋 Halo,ada yang bisa kami bantu?